Persepsi Orangtua tentang Pemanfaatan Teknologi Digital pada Anak Usia 4-6 Tahun

  • Khusniyati Masykuroh Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
  • Mia Kamayani Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
  • Roslaini Roslaini Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
  • Nur Aini Puspitasari Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
  • Fitri Yatusholihah Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka
Kata kunci: Persepsi, Orangtua, Teknologi Digital

Abstrak

Masa pandemi Covid-19 mengakibatkan anak-anak tidak bisa belajar dengan tatap muka normal di sekolah, digantikan dengan belajar dari rumah dengan memanfaatkan teknologi digital. Orangtua tidak pernah mempersiapkan diri untuk mendampingi anak belajar dari rumah dengan menggunakan teknologi digital sebelumnya, namun harus melakukannya demi keselamatan semua pihak. Studi ini bertujuan untuk mengetahui persepsi orangtua tentang pemanfaatan teknologi digital pada anak usia 4-6 tahun pada masa pandemi. Studi ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif dengan peneliti sebagai instrumen kunci. Responden penelitian ini adalah 92 orangtua murid Taman Kanak-kanak di Kota Bekasi yang menerapkan pembelajaran dari rumah di masa pandemi dan memanfaatkan teknologi digital.  Data dikumpulkan melalui angket dan wawancara, kemudian dianalisis melalui reduksi dan penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil studi menunjukkan bahwa : 1) Durasi pemanfaatan teknologi digital oleh anak pada pandemi paling lama adalah pengoperasian telepon pintar dengan penggunaan aplikasi youtube; 2) Pemahaman orangtua tentang pemanfaatan teknologi digital masuk kategori baik karena mampu menjelaskan perlengkapan digital yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari, memahami dampak baik dan buruk pemanfaatan teknologi, serta memahami perlunya kebijakan pemaafaatan alat teknologi sesuai umur anak; 3) Mayoritas orangtua memberikan tanggapan negative terhadap pemanfaatan teknologi digital bagi anak; 4) Untuk menghindari dampak negative pemanfaatan teknologi digital pada anak, maka sikap orangtua cenderung mengambil sikap melakukan tindakan pencegahan; 5) Orangtua mempunyai harapan positif anak akan mendapatkan kebaikan dari kemajuan teknologi dan terhindar dari keburukan akibat penggunaannya.

Referensi

Chusna, P. A. (2017). Pengaruh Media Teknologi Digital Pada Perkembangan Karakter Anak. Media Komunikasi Sosial Keagamaan, 315–330.
Faiz, N. (2018). Pengaruh Intensitas Anak Mengakses Gadget Dan Tingkat Kontrol Orangtua Anak Terhadap Interaksi Sosial Anak Sd Kelas Tinggi Di Sd 1 Pasuruhan Kidul Kudus Jawa Tengah. Elementary School, 5(1), 138–148.
Fathu Roshonah, A., Damayanti, A., Rahmatunnisa, S., Masykuroh, K (2021). Pelatihan Literasi Digital Untuk Guru Paud Di Wilayah Sukabumi Jawa Barat. An-Nas: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 47–56. Https://Doi.Org/10.24853/Annas.1.1.47-56
Hasnawati. (2021). Aktivitas Digital : Dampak Penerapan Pembelaran Daring. Jurnal Literasi Digital, 1(3), 148–154.
Helaluddin, H. W. (2019). Analisis Data Kualitatif: Sebuah Tinjauan Teori & Praktik, Sekolah Tinggi Theologia Jaffray
Huda, M., Jasmi, K. A., Mustari, M. I., Basiron, B., Hehsan, A., Shahrill, M., & Gassama, S. K. (2017). Empowering Children With Adaptive Technology Skills: Careful Engagement In The Digital Information Age. International Electronic Journal Of Elementary Education, 9(3), 693–708.
Indriyani, M., Sofia, A., & Anggraini, G. F. (2018). Persepsi Orang Tua terhadap Penggunaan Gadget pada Anak Usia Dini. Indonesian Journal Of Early Childhood Issues, 1(1). https://doi.org/10.5956/jriet.33.327
Irfan Fauzi Rachmat, (2018), Pengaruh Kelekatan Orang Tua Dan Anak Terhadap Penggunaan Teknologi Digital Anak Usia Dini, Jurnal Jendela Bunda Vol 6 No 1 Maret-Agustus
K., Hapsari, S. A., Novitasari, R., & Wahyuningsih, H. (2018). Pelatihan Literasi Sumber Dan Bahan Belajar Di Internet Bagi Guru Paud Di Kecamatan Ngaglik, Sleman. Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat, 3(2), 135–140. Https://Doi.Org/10.30653/002.201832.6
Lasota, A. (2015). What do Children Learn from their Parents and what from their Grandparents ? Changes in the Perception of Gender and Family Roles as Seen from the Developmental Perspective . What do children learn from their parents and what from their grandparents ? Cha. Procedia - Social and Behavioral Sciences, 174(December), 2467–2472. https://doi.org/10.1016/j.sbspro.2015.01.918
Lestari, T., Herawati, N. I., Permatasari, E., & Ariningrum, P. R. (2019). Assesmen Literasi Digital Berbasis Perkembangan Anak Usia Dini. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan , 1, 1031–1040. Https://Prosiding.Unma.Ac.Id/Index.Php/Semnasfkip/Article/View/148
Listyawardani. (2015). Pengaruh Lama Penggunaan Gadget Pada Anak Usia Dini Umur 5-6 Tahun Terhadap Perkembangan Sosial di TK Marsudirini Surakarta.
Miles, M. B., Huberman, A. M., & Saldana, J. (2018). Qualitative Data Analysis: A Methods Sourcebook. SAGE Publications.
Musthafa, F. A. D. (2017). Upaya Mengatasi Kecanduan Anak Terhadap Gawai (Teknologi Digital) Melalui Model Komunikasi Interaktif Orang Tua Dan Anak Berdasar Al-Quran, (110), 645–653.
Palupi Putri, D. (2018). Pendidikan karakter pada anak sekolah dasar di era digital. Ar-Raiayaah Jurnal Pendidikan Dasar, 2(1), 2580–362. http://journal.staincurup.ac.id/index.php/JPD
Permansah, S., & Murwaningsih, T. (2018). Media Pembelajaran Digital: Kajian Literatur Tentang Dampak Penggunaan Media Pembelajaran Digital di SMK. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Administrasi Perkantoran, 3(2), 75. https://jurnal.uns.ac.id/snpap/article/view/27906
Prasanti, D. (2016). Perubahan Media Komunikasi Dalam Pola Komunikasi Keluarga Di Era Digital. Jurnal Commed, 1(1), 2527–8673.
Pratiwi, N., & Pritanova, N. (2017). Pengaruh Literasi Digital Terhadap Psikologis Anak dan Remaja. Semantik, 6(1), 11.
Permansah, S., & Murwaningsih, T. (2018). Media Pembelajaran Digital: Kajian Literatur Tentang Dampak Penggunaan Media Pembelajaran Digital di SMK. Prosiding Seminar Nasional Pendidikan Administrasi Perkantoran, 3(2), 75.
Prayoga, A., & Muryanti, E. (2021). Peran Guru Dalam Pengenalan Literasi Digital Pada Anak Usia Dini Pada Masa Covid-19 Di Tk Se-Kecamatan Pauh Duo. Generasi Emas: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 4(2), 11–22. Https://Doi.Org/10.25299/Ge:Jpiaud.2021.Vol4(2).7538
Putri, M. S., & . C. (2021). Transformasi Lingkungan Pembelajaran Berbasis Literasi Digital Pada Anak Usia Dini. Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini Undiksha, 9(3). Https://Doi.Org/10.23887/Paud.V9i3.38491
Rachmat, I. F. (2018). Jurnal Jendela Bunda Vol 6 No 1 Maret-Agustus 2018. 6(1), 14–29.
Sufiah Amalia, S. S. (N.D.). Persepsi Orang Tua Terhadap Penggunaan Gadget Pada Anak Usia Dini Di Tk Surabaya.
Taufik, A., Apendi, T., Saidi, S., & Istiarsono, Z. (2019). Parental Perspectives On The Excellence Of Computer Learning Media In Early Childhood Education. Jpud - Jurnal Pendidikan Usia Dini, 13(2), 356–370. Https://Doi.Org/10.21009/Jpud.132.11
Tiara Lani, Pudji Lestari, E. M. M. H. (2019). Sikap Orang Tua Terhadap Penggunaan Gadget Pada Anak Tiara Lani. Penelitian Kesehatan Suara Forikes, 10(4), 235–238. https://doi.org/10.33846/sf10316
Diterbitkan
2023-01-15
Bentuk Sitasi
Masykuroh, K., Kamayani, M., Roslaini, R., Puspitasari, N., & Yatusholihah, F. (2023, January 15). Persepsi Orangtua tentang Pemanfaatan Teknologi Digital pada Anak Usia 4-6 Tahun. SELING: Jurnal Program Studi PGRA, 9(1), 130-140. https://doi.org/https://doi.org/10.29062/seling.v9i1.1539
Section
Articles