Pengaruh Lingkungan Keluarga terhadap Perkembangan Moral Anak Usia Dini di Desa Sumurbandung

  • Siti Tuti Adawiyah Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Isti Rusdiyani Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
  • Dina Kusuma Wardhani Universitas Sultan Ageng Tirtayasa
Kata kunci: Lingkungan Keluarga, Perkembangan Moral Anak Usia Dini

Abstrak

Perkembangan Moral anak usia dini merupakan salah satu proses perubahan yang terjadi pada anak baik berupa tingkah laku, budi pekerti maupun akhlak mulia dan pembentukan karakter anak sesuai dengan bertambahnya usia. Perkembangan moral anak usia dini dapat berkembang secara optimal jika distimulasi dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan keluarga terhadap perkembangan moral anak usia dini. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif (Ex-post Facto). Lokasi penelitian dilakukan di Desa Sumurbandung Kecamatan Cikulur Kabupaten Lebak. Populasi yang diambil berjumlah 150 anak, sampel yang diambil 30 anak menggunakan Teknik sampling purposive.  Dalam penelitian ini ada 2 variabel, lingkungan keluarga dan perkembangan moral anak. Berdasarkan hasil analisis uji regresi linear sederhana diketahui nilai Linearty 0,026 < 0,05 maka adanya pengaruh yang signufikan. Sehingga dapat disimpulkan bahwa lingkungan keluarga berpengaruh terhadap perkembangan moral anak usia dini. 

Referensi

Gunarsa, S.D. 2009. Psikologi untuk Keluarga. Jakarta: Gunung Mulia.
Helmawati. (2014). Pendidikan Keluarga. Bandung: Remaja Rosdakarya.
Hasbullah. 2012. Dasar-dasar Ilmu Pendidikan, Jakarta: Raja Grafindo Persada.
J. Paul Peter, Jerry C. Olson (2000). Prilaku Konsumen dan Strategi Pemasaran. Edisi keempat. Jilid 1. Jakarta: Erlangga.
Kurniawan, A. W., dan Z. Puspitaningtyas. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif. Yogyakarta: Pandiva Buku.
Mukarromah, T. T., Hafidah, R., & Nurjanah, N. E. (2020). Kultur Pengasuhan Keluarga terhadap Perkembangan Moral Anak Usia Dini. Jurnal Obsesi: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(1), 395.
Santrock, W John. 2011. Masa Perkembangan Anak, Buku I Edisi II, Jakatra: Bumi Aksara.
Diterbitkan
2023-07-31
Bentuk Sitasi
Adawiyah, S., Rusdiyani, I., & Wardhani, D. (2023, July 31). Pengaruh Lingkungan Keluarga terhadap Perkembangan Moral Anak Usia Dini di Desa Sumurbandung. SELING: Jurnal Program Studi PGRA, 9(2), 290-297. https://doi.org/https://doi.org/10.29062/seling.v9i2.1828
Section
Articles